Pesan Titipan Hati

Bila kau baca tulisan ini, ini untukmu. Ditulis kala Aku tidak tau siapa Kamu, dimana Kamu dan sedang apa Kamu, bahkan Aku tidak tau bila itu Kamu.
Kau tau betapa sulitnya menjadi Aku..??
Menjadi laki-laki  tidak semudah kata teman perempuanmu, bebas berpergian atau bebas menentukan pilihan, sementara teman-teman perempuanmu berkata bahwa Kamu hanya bisa menunggu.
Hmm…sama sekali tidak semudah itu,


Bila Kau baca tulisan ini, ini untukmu. Karena Aku tidak tau kepada siapa bisa Ku utarakan maksudnya, syukur-syukur Kau membaca ini malam ini. Itu artinya kamu adalah orang yang tidak jauh-jauh bukan…??
Bila Kamu tau dari teman dekatmu, itu artinya, Kita masih dalam suatu  ikatan pertemanankan.
Menjadi laki-laki tidaklah mudah, bahkan untuk memutuskan untuk mengatakan sesuatu hal yang sangat penting untuk hidup Kita berdua. Karena Aku mengkhawatirkan dirimu.
Mungkin saja Kamu tidak akan sanggup bertahan hidup berlama-lama dengan laki-laki ini,? Bila diantara perjalanan nanti  Aku menjadi semakin jauh dari bijaksana.
Ku kira untuk saat ini, Kita harus  saling menjaga diri.